Membeli Bitcoin

Cara Mudah Membeli Bitcoin

Jika anda menginginkan memiliki bitcoin, kini di indonesia sudah ada exchanger resmi yang menerima penukaran rupiah menjadi bitcoin. sebaiknya anda memiliki wallet/dompet bitcoin terlebih dahulu, walaupun tidak terlalu dibutuhkan, namun untuk menyimpan bitcoin anda dalam jangka panjang, lebih aman jika anda memiliki wallet pribadi daripada menggunakan wallet yang disediakan oleh jasa exchanger yang akan kami jelaskan disini.

Saat ini ada dua situs exchanger resmi yang dapat dipercaya untuk membeli bitcoin anda, masing masing memiliki kelebihannnya sendiri, berikut penjelasan dari pengalaman kami  menggunakan kedua jasa tersebut.

https://vip.bitcoin.co.id 

Situs ini merupakan situs trading bitcoin resmi pertama di indonesia. jika anda tertarik untuk melakukan trading, maka disini anda akan dimudahkan untuk melakukan transaksi jual maupun beli bitcoin dan beberapa alternatif coin lainnya seperti etherum, ripple, litecoin, doge dan lainnya. harga bitcoin disini sangat kompetitif, dengan volume trading bitcoin terbesar di indonesia. untuk melakukan deposit di situs ini sangat mudah, bahkan anda dapat melakukan deposit melalui jaringan supermarket alfamart yang tersebar diseluruh indonesia, layanan ini disediakan oleh doku wallet sebagai penyedia jasa. untuk menarik rupiah anda ke bank lokal dikenakan biaya sebesar 1% atau minimal 25.000 ribu rupiah. sedangkan jika anda hendak menarik/mengirim bitcoin anda keluar dikenakan biaya 0,0005 BTC. 

  • Kelebihan:
    • harga kompetitif
    • mudah melakukan deposit
    • mudah melakukan trading
  • Kekurangan:
    • butuh verifikasi ktp dan foto diri
    • dikenakan fee untuk menarik rupiah ke bank lokal

https://triv.co.id

Situs ini merupakan penyedia jasa exchanger yang sangat memudahkan anda untuk membeli bitcoin. disini anda dapat menukarkan rupiah anda ke bitcoin maupun ke jasa lainnya seperti paypal, perfect money, okpay, skrill, payza maupun neteller. anda bisa melakukan deposit maupun menarik rupiah dari/ ke 61 bank lokal yang ada di indonesia. disini anda juga bisa membeli voucher game online, listrik, air dan pulsa handphone.
  • Kelebihan:
    • dapat mengirim maupun menerima rupiah dari 61 bank lokal indonesia
    • tidak ada fee untuk menerima maupun mengirim rupiah
    • dapat mengirim ke jasa virtual money lainnya (paypal, perfect money dll)
    • tidak memerlukan verifikasi ktp maupun foto diri
  • Kekurangan:
    • menggunakan kurs sendiri (sedikit lebih mahal)